Posts

Showing posts from August, 2013

Para “WTS” Mengatasi Problemnya

Image
Banyak suami meninggalkan istrinya setelah payudaranya dipotong akibat kanker. Di puncak emosinya, Sumi memasukkan tangan ke dalam dadanya, meraih gumpalan di sana, mengeluarkannya, lalu membantingnya keras-keras ke lantai. Benda itu adalah spons berbentuk payudara. “Karena aku wanita tetek satu Mas Broto, lalu kau bilang aku WTS (Wanita Tetek Satu-red)? Teganya kau Mas, teganya!” Sumi berteriak.

Indonesia Bidik Wisatawan Melalui ITCEF 2013

Image
Asia Pasifik dan Asia Tenggara mencapai pertumbuhan tertinggi jumlah kunjungan wisatawan. JAKARTA - Badan Promosi Pariwisata Indonesia (BPPI) didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menyelenggarakan  Indonesia Tourism and Creative Economy Fair (ITCEF) 2013. Tahun lalu saja, perhelatan ini berhasil menarik pengunjung sebanyak 15.000 orang selama 3 hari dengan total transaksi sebesar Rp 10 milyar.

Diskusi Satra Negara Serumpun, Indonesia - Malaysia

Image
JAKARTA – Sejumlah sastrawan/budayawan dari Indonesia dan Malaysia, Kamis (29/8), di Pusat Dokumentasi Sastra (PDS) HB Jassin bertemu dalam diskusi sastra yang mempertemukan dua budaya dan dua negara serumpun. Sementara Rabu (28/8), dilakukan kunjungan silaturahim ke Fadlizon Library dan Komunitas Salihara. Tampil dalam diskusi sastra di PDS HB Jassin, SN Dato’ Dr. Ahmad Khamal Abdullah (Materi: Penyair Numera Bertemu dalam Antologia de Poeticas: Antara Sensitiviti dan Wawasan Unik), Haji Abdul Rahim Abdullah (Intertekstualiti Melayu dalam Novel Indonesia), dan Fadli Zon (Politik Sastra Indonesia-Malaysia).

Kesejahteraan Jurnalis di Ambang Titik Nadir

Image
JAKARTA - Aliasi Jurnalis Independen (AJI) menyebut kesejahteraan profesi jurnalis di ambang titik nadir. Jurusan jurnalis di perguruan tinggi sepi peminat karena profesi jurnasil kurang menjanjikan. "Kesejahteraan wartawan ada di titik nadir. Lihat saja, jurusan jurnalistik tidak lagi diminati di Universitas-universitas kita sekarang. Karena wartawan itu miskin dan kurang sejahtera," kata Ketua AJI Eko Maryadi, dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi IX DPR, Selasa (9/7/2013).

Kekerasan Fisik Masih Menghantui Wartawan

Image
PADANG - Sepanjang 2012 sampai Agustus 2013 Lembaga Bantuan Hukum Pers Padang mencatat ada 20 kasus kekerasan terhadap wartawan. Rinciannya, sembilan kasus kekerasan fisik, empat kasus ancaman kekerasan, tiga kasus perampasan dan perusakan alat liputan, dan empat kasus pengusiran serta menghalang-halangi saat melakukan proses peliputan. PJs Direktur LBH Pers Padang, Roni Saputra mengatakan tahun 2013 mulai Januari sampai Agustus bulan ini telah mencatat 14 kasus kekerasan terhadap jurnalis yang terjadi di wilayah Sumatera.

Wartawan Bodrex : Damai Atau Diberitakan?

Image
BANDA ACEH - Bagai borok zaman reformasi. Era kebebasan berpendapat yang menumbuhkan banyak media, tercoreng dengan munculnya oknum-oknum wartawan pemeras alias wartawan bodrex .   Fenomena ini terjadi hampir di seluruh daerah. Katakanlah di Aceh, wartawan bodrex yang hanya bermodal kartu pers, juga kerap berpetualang memeras narasumber dengan berbagai ancaman untuk meraup rupiah.

Menpora Tak Hafal Lagu Indonesia Raya

Image
Yogyakarta -   Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo ternyata tidak hafal lagu kebangsaan Indonesia Raya. Ini terbukti ketika pakar telamatika itu mencoba untuk menenangkan pendukung Persija Jakarta, The Jakmania dan Pendukung Persib Bandung, Bobotoh yang terlibat keributan saat pertandingan Big Match di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, Jawa Tengah.  "Indonesia, tanah airku, tanah tumpah darahku. Di sanalah tanah airku," nyanyi politisi partai Demokrat itu yang ternyata salah syairnya, Rabu (28/8), seperti dikutip dari situs Aktual.co . 

Kebijakan Cukai Rokok Bunuh Industri Rokok

Image
DPR minta Pemerintah meninjau ulang, Anggota Komisi IX DPR, Poempida Hidayatulloh meminta Pemerintah dalam hal ini Menteri Keuangan untuk meninjau ulang peraturan menteri keuangan (PMK) yang mengatur cukai rokok pada industri nasional tembakau. “Seharusnya aspek ekonomi-sosial harus dijadikan pertimbangan dasar oleh pemerintah dalam membuat sebuah regulasi,” ujar Poempida di Gedung DPR, Rabu (28/08/2013).

Bocah 8 Tahun Dianiaya Ibu Tiri dan Ayah Kandung

Image
Seorang bocah berusia delapan tahun dianiaya ibu tiri, DR, di rumahnya yang terletak di Jalan Cagar Alam Selatan, Pancoran mas, Depok, Jawa Barat. Ironinya, SA, ayah kandung bocah berinisial MNH itu turut menganiaya korban. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto menuturkan, peristiwa itu terungkap saat warga bertemu dengan MNH di sebuah pusat perbelanjaan di Depok. Saat itu, korban nampak lemas dengan raut wajah murung.

Grand Strategy Goals Pemkot Manado

Image
Untuk mewujudkan visi “Manado Kota Model Ekowisata” (Manado Model City for Ecotourism) dan “Menjadikan Manado sebagai kota yang menyenangkan” (To make Manado a city of happiness), pemerintah kota Manado menetapkan 5 (lima) tujuan dan 20 (dua puluh) strategi untuk mewujudkan visi dan misi.

Pemkot Menyapa : Walikota Serap Aspirasi Warga

Image
Walikota Manado bertemu dengan masyarakat kelurahan Malalayang Satu Barat, kecamatan Malalayang dalam rangka program 'Pemerintah Kota Manado Menyapa' yang dirangkaikan dengan acara Halal Bi Halal di Masjid Jami'Aziddin dan pelantikan Keimanan dan Badan Takmirul Masjid Jami'Aziddin, Sabtu (24/8) lalu. 

GAMKI Salud SBY Percayakan Tokoh Kristen di Konvensi PD

Image
MANADO - Wakil Ketua GAMKI Manado, Annes Supit mengatakan, pihaknya salud kepada Presiden SBY yang memberikan kesempatan kepada tokoh kristen untuk ikut konvensi Capres Demokrat.

PT Antam Pulau Gebe dilaporkan ke Komnas HAM

Image
Sekitar 370 mantan karyawan PT Aneka Tambang (Antam) Tbk Unit Operasi di Pulau Gebe, Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng), Maluku Utara (Malut), dan LSM Halmahera Corruption Watch (HCW), akan melaporkan PT Antam Tbk ke Komnas HAM dan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).  "Mereka juga akan mengungat PT Antam ke pengadilan, karena ditemukan beberapa bukti upaya rekayasa yang dilakukan oleh PT Antam dan tindakan semena-mena yang dianggap melangar HAM," kata jubir eks PT Antam Budin Senen, kepada Sindonews, di Ternate, Senin (26/8/2013). 

Ditemukan Dinding Misterius di Yunani, Makam Alexander Agung?

Image
Athena : Pada tanggal 10 atau 11 Juni 323 SM, Alexander The Great, Alexander Agung, atau Iskandar Zulkarnain tutup usia di Istana Nebukadnezar II, di Babilonia. Ia meninggal dalam usia relatif muda, 32 tahun. Entah karena sakit atau diracun. Alexander adalah raja penakluk. Punya reputasi tak terkalahkan di medan perang, ditasbihkan menjadi komandan perang terhebat sepanjang masa. Di usia 30 tahun, ia memimpin sebuah kekaisaran terbesar pada masa sejarah kuno, membentang mulai dari Laut Ionia sampai pegunungan Himalaya, mencakup tiga benua, Eropa, Afrika, dan Asia: Makedonia. Sejarah mencatat, Alexander dimakamkan di Alexandria, sebuah kota di Mesir yang menyandang namanya. Namun, baru-baru ini, para arkeolog menemukan sebuah makam raksasa di sebuah situs dekat Amphipolis kuno, Yunani, yang bisa jadi adalah lokasi peristirahatan terakhirnya. Struktur yang ditemukan para arkeolog berupa dinding mermer yang mengesankan, panjang 500 meter, dan tingginya 3 meter. Pantas

Makam Kuno Peru, Bukti Perempuan Penguasa Kebudayaan Misterius

Image
LIMA, PERU - Sebuah ruang pemakaman pra-Hispanik mengesankan ditemukan di Provinsi Chepan, Peru. Di dalamnya terbaring kerangka seorang perempuan. Dia bukan tumbal, melainkan diyakini sebagai pendeta tinggi sebuah kebudayaan misterius yang ada sekitar 1.200 tahun lalu, yang disebut Moche atau Mochica.

Kunci Riasan untuk Hasil Foto Memukau

Image
Ingin mengadakan sesi foto? Untuk hasil yang maksimal, tentu Anda harus mempersiapkan sedetail mungkin. Bukan hanya busana dan lokasi tapi juga riasan. Banyak perempuan yang mengeluh setelah melihat hasil foto, area T-zon (dahi, hidung dan pipi) tampak berminyak. Ini bisa disiasati dengan mudah oleh riasan. Sebelum berpose, ketahui dulu cara dandan yang tepat agar cantik di depan kamera.

Uang Kuliah Begitu Mahal, Mahasiswa Ramai-Ramai Jual Ginjal

Image
MALANG. -  Puluhan mahasiswa Universitas Brawijaya Malang, Jawa Timur, saat menggelar aksi yang siap menjual ginjal untuk membayar SPP. Karena pihak rektorat UB menolak permohonan surat penundaan pembayaran. Selasa (20/8/2013). Negara berkembang seperti Indonesia masih memiliki banyak problematika seperti masalah pekerjaan, kesehatan dan pendidikan. Banyak Universitas di Indonesia yang mengejar untuk meraih akreditasi bagus, kualitas yang baik dan menjadi Universitas yang masuk dalam jajaran rekomendasi Universitas di seluruh dunia. Sayangnya, keinginan pihak Universitas untuk terus meningkatkan kualitasnya tidak sejalan dengan kemampuan finansial.

4 WNA Prancis bentangkan Merah Putih di dasar Laut Karimunjawa

Image
Sebanyak empat turis Warga Negara Asing (WNA) asal Prancis didampingi dua anggota Tim Save and Rescue (Tim SAR) Karimunjawa melakukan aksi membentangkan bendera di dasar laut Karimunjawa, Jepara, Jawa Tengah. Aksi itu untuk memeriahkan hari ulang tahun (HUT) RI ke-68.

Kini Google Maps bisa digunakan layaknya GPS

Image
Upaya Google membeli Waze beberapa saat lalu memang membawa dampak. Saat ini, Google Maps pun bisa lebih baik digunakan ketika berkendara. Seperti yang dilansir oleh The Next Web (20/8), Google Maps versi mobile untuk Android dan iOS baru saja membawa perubahan besar-besaran. Perubahan ini termasuk laporan insiden atau event yang terjadi di jalan raya secara real-time.

Kenaikan Gaji PNS Justru Lukai Hati Rakyat

Image
JAKARTA - Direktur Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Eni Sri Hartati menyentil kebijakan pemerintah yang selalu memanjakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan kenaikan gaji. Pada tahun depan, pemerintah akan menaikkan gaji PNS sebesar 6 persen termasuk TNI dan Polri.

Seusai 68 Tahun Indonesia Merdeka

Image
Selama dua pekan terakhir ini ada dua kejadian penting dalam kehidupan berbangsa, bernegara dan bermasyarakat yang maknanya "kemenangan". Pertama adalah Hari Raya Idul Fitri yang menggambarkan "kemenangan" umat Islam atas kembali lagi ke kesucian selaku manusia dan kedua adalah "kemenangan" bangsa melawan penjajah 68 tahun lalu dengan bukti Indonesia Merdeka. Hari Proklamasi kemerdekaan RI adalah wujud kemenangan seluruh bangsa Indonesia dalam mengusir penjajah dari tanah air Indonesia.

Kasus Dugaan Korupsi PNBP FISIP UNSRAT, Kinerja Kejari Manado Dipertanyakan

Image
MANADO – Lambannya penanganan kasus dugaan korupsi dana Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Manado yang penyidikannya telah dimulai sejak tahun 2009 lalu, menuai sorotan dari sejumlah pihak.

Pejuang Permesta: Sekarang Warga Kurang Merasapi Rasa Kebangsaan

Image
AMURANG – Sesuatu yang harus ditingkatkan masa sekarang ini adalah bagaimana kita sebagai warga Indonesia untuk lebih meningkatkan dan meresapi rasa kebangsaan dalam memaknai arti Pancasila yang sesungguhnya. Karena yang menjadi masalah di tengah-tengah bangsa kita sekarang ini adalah kurang sempurnanya kita memaknai dan mengargai Pancasila dalam perayaan peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan.

Dokumen: Area 51 Ada, Tapi Tanpa UFO dan Aliens

Image
NEVADA - Sebuah laporan pemerintah Amerika Serikat yang baru dibuka untuk publik menegaskan keberadaan tempat rahasia di Nevada yang dikenal sebagai "Area 51". Namun dokumen itu juga mengatakan bahwa tak ada UFO (Unidentified flying object), alien (mahluk dari luar angkasa) di sana.

Keterangan Berbeda dalam Kasus Dugaan Korupsi Block Grant

Image
MANADO —  Jaksa Penuntut Umum (JPU) Jasmin Samahati SH hadirkan 7 orang Kepala Sekolah (Kepsek) dalam kasus dugaan korupsi Block Grant di Dinas Pendidikan dan  Olahraga (Dispora) Minahasa Utara (Minut) yang melibatkan Ronny Tumbol dan Lusye Tumpul,  Senin (23/7).

Dua Wanita Sulut Siap Taklukkan Tujuh Puncak Dunia

Image
Tekad mereka itu merupakan misi utama dari kegiatan MPA Aesthetica dengan tajuk The 1st Indonesia Woman Seven Summit of the World Expedition Dua mahasiswa wanita asal Universitas Manado (Unima), Sulawesi Utara, bertekad untuk menaklukan tujuh puncak gunung tertinggi di dunia.