Diskusi Satra Negara Serumpun, Indonesia - Malaysia
JAKARTA – Sejumlah sastrawan/budayawan dari Indonesia dan Malaysia, Kamis (29/8), di Pusat Dokumentasi Sastra (PDS) HB Jassin bertemu dalam diskusi sastra yang mempertemukan dua budaya dan dua negara serumpun. Sementara Rabu (28/8), dilakukan kunjungan silaturahim ke Fadlizon Library dan Komunitas Salihara. Tampil dalam diskusi sastra di PDS HB Jassin, SN Dato’ Dr. Ahmad Khamal Abdullah (Materi: Penyair Numera Bertemu dalam Antologia de Poeticas: Antara Sensitiviti dan Wawasan Unik), Haji Abdul Rahim Abdullah (Intertekstualiti Melayu dalam Novel Indonesia), dan Fadli Zon (Politik Sastra Indonesia-Malaysia).