Bupati Talaud : Pemerintah Pusat Kurang Perhatikan Daerah Perbatasan
Talaud, Sulawesi Utara. - Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud Constantein Ganggali merasa pemerintah pusat kurang memperhatikan pembangunan inprastruktur di daerah perbatasan.
Penilaian Bupati itu sehubungan dengan realita di daerahnya yang masih banyak ruas jalan nasional dan provinsi belum dibangun.
“Kondisi saat ini menyebabkan sejumlah wilayah di pulau Karakeleng Utara masih terisolir, dan potensi ekonomi di wilayah itu tidak berkembang karena inprastruktur belum di bangun,” kata Bupati Ganggali Sabtu (11/5/2013).
Constantein Ganggali. foto : ist/* |
Menurut bupati Talaud padahal upaya permohonan kepada pemerintah provinsi dan pusat sudah berulang kali disampaikan agar daerah perbatasan atau terdepan pembangunan inprastruktur mendapat perhatian khusus.
“Jangan pembangunan jalan hanya wilayah perkotaan. Kami disini justru baru membangun,” tutur Bupati.
Ketua Bappeda Kabupaten Kepulauan Talaud Adolof Binilang mengatakan khusus jalan nasional umumnya belum terbangun. Demikian ruas jalan provinsi masih banyak yang belum berhasil di bangun.
“Bila pembangunnan infrastruktur sudah terbangun, kami optimis potensi ekonomi dan kesejahteraan masyarakat yang terisolir akan meningkat,” kata Adolf Binilang.
Sumber : KBRN rri[.]co[.]id
Comments
Post a Comment