Menteri Lingkungan Hidup Resmikan Bank Sampah di Manado

Walikota Manado, GSV Lumentut saat peresmian bank sampah
 Guna menunjang kebersihan dan keindahan Kota Manado, Pemerintah terus berupaya melakukan program-program baru untuk menciptakan Kota Manado yang sehat dan bersih, dengan mengadakan 34 Bank sampah.



 Salah satu upaya pemerintah Kota Manado dalam mencapai misi kota yang menyenangkan, Pemkot Manado membangun bank sampah disejumlah kawasan yang dinilai sebagai penghasil sampah yakni diantaranya, pasar, sekolah, perumahan, rumah makan/restoran, perkantoran dan lingkungan Kelurahan-Kelurahan di Kota Manado.

 Bertempat di Kelurahan Karombasan Utara, Jumat (23/11), Menteri Lingkungan Hidup, Balthasar Kambuaya MBA meresmikan bank sampah.

 Pada sambutan, Walikota Manado, GS Vicky Lumentut mengatakan, pembangunan di Kota Manado saat ini berjalan pesat dengan aktivitas masyarakat yang kian dinamis. Hal ini salah satu pemicu peningkatan produksi sampah.

 Saat ini, Lumentut menjelaskan, pemerintah berupaya mengubah cara pandang masyarakat terhadap sampah yang sebelumnya dianggap tak bernilai dan langsung dibuang diubah menjadi produk yang bernilai ekonomi dengan berupaya menghadirkan Bank sampah di seluruh wilayah kota Manado.

 "Bank sampah di Kota Manado saat ini menjapai 34 lokasi. Dan direncakan semua wilayah dari 87 Kelurahan harus memiliki bank sampah," pungkas Lumentut.

 Menteri Lingkungan Hidup dalam sambutannya, memberi apresiasi atas upaya yang dilakukan pemerintah dan masyarakat Kota Manado untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Dirinya pun berharap Manado selalu mendapat nilai baik, dan memperoleh Adipura yang biasa, tapi mendapatkan Adipura Kencana.   (leriando kambey)

Comments

Popular posts from this blog

Ancaman dan Keamanan pada Sistem Operasi